Herman Arif Anggota DPRD Wajo Bagikan Masker dan Hand Sanitizer Gratis ke Warga
Share
Ditengah pandemi virus corona (Covid-19) yang mengahantui banyak negara, masker kini menjadi bahan yang paling dicari dan dibutuhkan warga.
Ironinya, seiring permintaan yang meningkat harga masker justru melonjak dan langkah di pasaran. Padahal sangat-sangat dibutuhkan.
Sejumlah toko dan apotik pun sering kehabisan kalaupun ada, penjualan dibatasi. Kondisi ini dikeluhkan warga. Tak pelak anggota dewan pun jadi sasaran kekecewaan.
Tak sedikit warga net membandingkan dengan kondisi pada masa kampanye. “Dulu masa kampanye banyak baju partai dibagikan padahal warga butuh. Sekarang warga butuh masker tak ada anggota dewan yang muncul” sindir salah satu akun di media Facebook.
Merespon keluhan itu, Anggota DPRD Wajo, Herman Arif pun bergerak cepat dengan turun bagi-bagi masker dan hand sanitizer kepada Warga Dusun Bungawae Desa Tangkoro, Kecamatan Pitumpanua, Kabupaten Wajo, Rabu (25/3/2020).
“Kita bagi-bagikan masker dan sanitiser ke warga untuk mencegah penularan virus corona. Karena ini salah satu upaya untuk menangkal covid-19 itu,” katanya.
Lanjut Herman Arif, selain atas intruksi partai agar semua Kader turun membantu masyarakat mencegah Covid 19. Dia juga mengaku jika sejak awal adanya isu corona masuk ke Sulsel, dirinya telah turun membagikan masker gratis, meskipun tak terpublikasi dan jumlahnya terbatas.
“Sebelumnya saya sudah bagikan ke warga tapi terbatas. Karena kita semua pada tau, sejak isu corona muncul barang ini jadi langka. Dan Alhamdulillah hari ini ada 350 masker bisa kita bagi ke warga,” ungkap legislator yang akrab disapa Bimbim ini.
Selain masker, Bimbim juga membagikan Hand sanitazer, ke 150 kepala keluarga di dapilnya. Diapun meminta kepada konstituen yang belum kebagian untuk bersabar mengingat jumlah tersebut belum bisa memenuhi semua kebutuhan warga.
“Masih ada pesanan kami tunggu, kami berharap warga bersabar menghadapi kondisi saat ini. Tetap jaga kebersihan dan mengikuti Imbauan pemerintah agar terhindar dari wabah Corona,” pesannya.
Laporan : Humas DPRD Wajo