Ketua DPRD Wajo Tinjau Pembangunan Water Treatment Plan Bersama Wakil Ketua Komisi V DPR RI
Share

WAJO – Ketua DPRD Kabupaten Wajo bersama rombongan melakukan peninjauan pembangunan Water Treatment Plan (WTP) di Desa Assorajang, Kecamatan Tanasitolo, Jumat (17/1/2025). Kunjungan ini juga dihadiri oleh Wakil Ketua Komisi V DPR RI Andi Iwang Darmawan Aras dan Pj. Bupati Wajo, Andi Bataralifu.
Dalam peninjauan tersebut, rombongan diterima langsung oleh Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sulawesi Selatan. Kehadiran pejabat legislatif pusat dan daerah ini menunjukkan keseriusan pemerintah dalam mengawasi pembangunan infrastruktur air bersih di Kabupaten Wajo.
“Pembangunan WTP ini merupakan proyek strategis untuk memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat Wajo. DPRD Wajo akan terus mengawal proses pembangunannya agar berjalan sesuai dengan spesifikasi yang direncanakan,” ujar Ketua DPRD Wajo.
Peninjauan ini juga menjadi bentuk sinergitas antara legislatif pusat dan daerah dalam mengawasi pembangunan infrastruktur di daerah. Hadirnya Wakil Ketua Komisi V DPR RI yang membidangi infrastruktur diharapkan dapat mempercepat realisasi proyek yang sangat dibutuhkan masyarakat ini.
Proyek WTP di Desa Assorajang ini akan menjadi solusi untuk meningkatkan akses air bersih bagi warga Wajo, khususnya di Kecamatan Tanasitolo dan sekitarnya. DPRD Wajo berkomitmen akan terus melakukan pengawasan hingga proyek ini selesai dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat.(rilis Humas DPRD Wajo)